Klungkung Nasional Seni Budaya
Home » Berita » Pesamuan Agung Pasemetonan Ageng Trah Arya Kuthawaringin.

Pesamuan Agung Pasemetonan Ageng Trah Arya Kuthawaringin.

ORTI DEWATA.COM-KLUNGKUNG-Pesamuan Agung Pasemetonan Ageng Trah Arya Kuthawaringin digelar di Pendopo Puri Agung Klungkung, Pada Sabtu,26-9)-2025. Bupati Klungkung I Made satria dalam sambutannya mengatakan, Pesamuan Agung ini sebagai wujud nyata dari komitmen seluruh Pasemetonan Ageng Trah Arya Kuthaaringin untuk melestarikan nilai-nilai leluhur, mempererat tali persaudaraan, untuk memajukan pasemetonan bersama-sama.

Pasemetonan Ageng Trah Arya Kuthaaringin memiliki peran yang sangat penting tidak hanya sebagai wadah mempererat persausaraan, tetapi juga sebagai benteng pelestarian budaya, sejarah, dan nilai-nilai kearifan lokal yang menjadi warisan berharga bagi generasi penerus. Keberadaan trah ini adalah bagian integral dan aset tak ternilai bagi kekayaan budaya di bali.

Bupati Satria berharap, dalam pesamuan agung ini program kerja yang akan dirumuskan tidak hanya berfokus pada kegiatan internal, akan tetapi bersinergi dengan program-program pembangunan daerah. Program yang disusun haruslah adaptif, visioner, dan memberikan dampak positif bagi masyarakat luas, misalnya melalui kegiatan sosial, pelestarian lingkungan, atau pengembangan potensi generasi muda Pasemetonan, terutama pembangunan pura pedharman di Besakih.

Raihan Medali Lampui 100 Persen, KONI Klungkung Gelontorkan Bonus Mencapai 12 Milyar.

Ketua Panitia, Ketut Saban mengatakan, Pesamuan Agung ini dilaksanakan yang pertama kalinya, Pesamuan ini memiliki agenda yarıg sangat strategis, yaitu Penyampaian Program Kerja dan Pemilihan Pengurus periode mendatang(*).